Rumah Adat Kalimantan Tengah

Ary
0

Rumah adat Kalimantan Tengah (Kalteng) disebut dengan nama rumah adat Betang. Seperti rumah tradisional lainya di Indonesia, Betang juga lahir dari hasil kebudayaan asli masyarakat Kalimantan utamanya masyarakat Kalimantan Tengah yang secara historis dibangun sejak dulu dan hingga kini masih lestari, meskipun tergerus era pembangunan modern.  Kalteng sendiri merupakan salah satu provinsi di Indonesia. Kalteng beribukota di kota Palangkaraya. 

Rumah Adat Betang Kalimantan Tengah 
ini cukup populer dalam kebudayaan Indonesia, Betang, merupakan rumah tradisional milik suki Dayak. Rumah Betang banyak terdapat di kawasan hulu sungai di wilayah ini dan menjadi tempat tinggal duku asli Dayak hingga sekarang.

Alasan dibangunya rumah Betang di sekitar aliran sungai, lantaran penghuni rumah yakni Suku Dayak banyak menggunakan sungai sebagai jalur transportasi utama.  Biasanya, jalur transportasi sungai dipergunakan untik aktivitas perdagangan, maupun untuk kegiatan sehari hari masyarakat Dayak.

Konstruksi bangunan rimah Adat Kalimantan tengah ini cukup unik. Ukuran rumah Betang dibuat memanjang, bahkan panjangnya bisa sampai 160 meter, dan lebarnya mencapai 30 meter  luar biasa unik. Sementara itu, konsepnya adalah rumah panggung dengan ketinggian sekitar 3 sampai 5 meter, ini tujuanya menghindari banjir ketika musim hujan tiba.

Karena ukuranya yang panjang dan luas, maka lazimnya rumah betang tak cuma ditinggali satu keluarga saja, bahkan bisa dihuni banyak keluarga, dengan masing masing ruang yang disekat.  Itulah sedikit informasi tentang rumah adat Kalimantan Tengah, Betang.

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)